5 Info Boeing 737 MAX 8 Yang Dipakai Lion Air di Penerbangan JT610 |
BERITA INDONESIA - Sebenarnya Boeing 737 merupakan pesawat komersil yang terpercaya dan memberi kenyamanan untuk para penumpangnya. Untuk versi MAX8-nya, pesawat tersebut bisa menampung hingga 210 penumpang dan mampu menempuh jarak hingga 6.570 km. Bagi pihak Boeing sendiri, pesawat tersebut dipercaya aman, namun siapa yang tahu jika pesawat tersebut malahan jatuh pada hadi (29/10).
Penerbangan JT610 dari Lion Air untuk Jakarta-Pangkalpinang terjatuh pada pagi tadi di perairan Karawang. Untuk situasi sekarang, pihak Basarnas sedang melakukan investigasi dan pencarian akan pesawat tersebut.
1. Teknologi Winglets
5 Info Boeing 737 MAX 8 Yang Dipakai Lion Air di Penerbangan JT610 |
737 MAX punya teknologi sayap baru. Pada bagian Pucuknya dibentuk aerofoil yang menuju ke bawah hingga membentuk ">" . Teknologi ini mampu mengurangi seretan udara sehingga meningkatkan kemampuan aerodinamisnya serta pembakaran bahan bakar. Inovasi ini telah diuji coba oleh pihak Boeing dengan menggunakan skenario di dalam terowongan angin layaknya penerbangan pada umumnya.
2. Pesawat Yang Mengurangi Polusi Udara
5 Info Boeing 737 MAX 8 Yang Dipakai Lion Air di Penerbangan JT610 |
Dinyatakan oleh pihak Boeing jika MAX lebih tenang hingga 40 persen ketimbang saudaranya 737 Next Generation berkat penggunaan mesin CFM LEAP-1B. itu berarti polusi suara telah terkurangi lewat hadirnya MAX. Hal itu hadir berkat desain terbaru nacelle di mana terdapat tiga jalur sirkulasi udara dengan temperatur yang berbeda-beda, membuat pencampurannya mengurangi suara bising.
3. Desain Kokpit Terbaru
5 Info Boeing 737 MAX 8 Yang Dipakai Lion Air di Penerbangan JT610 |
Tidak hanya bagian mesin saja yang diperbarui. Kenyamanan pilot diperhatikan oleh pihak Boeing untuk menjamin keselamatan penerbangan. Layar yang lebih besar, yaitu 15 inci, pilot dapat lebih mendapatkan informasi terkait penerbangan yang mereka lakukan.
4. Lebih Efisien Untuk Masalah Penerbangan
5 Info Boeing 737 MAX 8 Yang Dipakai Lion Air di Penerbangan JT610 |
Boeing 737 MAX memiliki 14 persen pengurangan emisi karbon dan penggunaan bahan bakar jika dibandingan versi NG. Selain itu, MAX juga 50 persen lebih rendah ketimbang batasan CAEP/6, standarisasi emisi gas.
5. Interior yang sangat nyaman untuk penumpang
5 Info Boeing 737 MAX 8 Yang Dipakai Lion Air di Penerbangan JT610 |
Penumpang Boeing 737 MAX telah diberikan kenyamanan yang sangat lebih ketimbang pesawat lainnya. Mereka mendapatkan bagasi yang lebih besar dan dapat mudah diakses, membuat penumpang tidak sampai membentur kepalanya. Selain itu, penumpang juga mendapatkan pencahayaan yang bervariasi yang mampu meniru kondisi siang hari dan menunjukkan kekhasan perusaan airline.
Dengan pesawat yang di desain sesempurna mungkin untuk kenyamaan penumpang itu sangat sulit diprediksi apa yang menjadi alasan pesawat ini dapat terjatuh tanpa ditemukannya black box pesawat tersebut.
0 comments